Daun Binahong untuk Obat Penyembuhan Berbagai Penyakit

Daun Binahong untuk Obat Penyembuhan Berbagai Penyakit...

Binahong adalah tanaman obat herbal daun yang tumbuh di dataran rendah maupun dataran tinggi dan mempunyai banyak khasiat dalam meyembuhkan berbagai macam penyakit ringan maupun berat. Tanaman ini sudah lama ada di Indonesia tetapi baru akhir-akhir ini saja menjadi alternatif bagi sebagian orang untuk dijadikan obat alami untuk menyembuhkan atau mengurangi beberapa penyakit ringan maupun berat.

Tanaman yang konon berasal dari Korea ini dikomsumsi oleh orang-orang Vietnam pada saat perang melawan Amerika Serikat pada tahun 1950 sampai 1970an. Tanaman obat daun Binahong dikenal juga di kalangan masyarakat Cina dengan nama Dheng San Chi dan telah ribuan tahun dikonsumsi oleh bangsa Tiongkok, Korea, Taiwan dll. Bagian daun dari tanaman inilah yang biasanya dijadikan sebagai obat alami selain dari batang dan umbinya.

Penulis menyampaian tulisan penjelasan mengenai obat daun herbal  berdasarkan situs terpercaya web dephut.go.id sumber yang pastinya kredibel dan dapat dipertanggung-jawabkan.
Daun Binahong atau pohon binahong merupakan jenis tanaman herbal yang berkhasiat untuk menyembuhkan beberapa penyakit ringan hingga berat.
Beberapa lembar daun binahong tanaman obat ini dikunyah sampai halus atau dimasak dengan segelas air dan diminum beserta ampasnya atau lebih mudah di jus atau diblender. Adapun khasiat daun binahong dan bagaimana cara penyajian mengkonsumsinya dibahas pada penjelasan berikut :

Khasiat dauh Binahong dalam pengobatan berbagai penyakit baik yang berat maupun ringan mestinya disertai pengetahuan mengenai cara pengolahannya hingga menjadi semacam minuman jamu yang mujarab. Jumlah lembar daun binahong ini untuk mengobati penyakit berat seperti paru-paru, gangguan nafas, ginjal dan juga dapat mengobati penyakit ringan seperti berdarah ketika BAB / Ambeian, hidung mimisan, gangguan usus dlsb.

A. Kategori Penyakit berat :
  • Batuk/muntah darah : 10 lembar daun diminum setiap hari 
  • Paru-paru/bolong : 10 lembar daun diminum setiap hari 
  • Kencing manis : 11 lembar daun diminum setiap hari 
  • Sesak nafas : 7 lembar daun diminum setiap hari 
  • Borok akut(menahun) : 12 lembar daun diminum setiap hari 
  • Patah tulang : 10-20 lb daun diminum setiap hari 
  • Darah rendah : 8 lembar daun diminum setiap hari 
  • Radang ginjal : 7 lembar daun diminum setiap hari 
  • Gatal-gatal /eksim kulit : 10-15 lb daun diminum setiap hari 
  • Gegar otak ringan/berat : 10 lembar daun diminum setiap hari.
B. Kategori Penyakit Ringan
  • Disentri/buang air besar : 10 lembar daun diminum setiap hari 
  • Ambeyen berdarah : 16 lembar daun diminum setiap hari 
  • Hidung mimisan : 4 lembar daun diminum setiap hari 
  • Habis bedah/operasi : 20 lembar daun diminum setiap hari 
  • Luka bakar : 10 lembar daun diminum setiap hari 
  • Kecelakaan/benda tajam : 10 lembar daun diminum setiap hari 
  • Jerawat : 8 lembar daun diminum setiap hari 
  • Usus bengkak : 3 lembar daun diminum setiap hari 
  • Gusi berdarah : 4 lembar daun diminum setiap hari 
  • Kurang nafsu makan : 5 lembar daun diminum setiap hari 
  • Kelancaran haid : 3 lembar daun diminum setiap hari 
  • Habis bersalin/melahirkan : 7 lembar daun diminum setiap hari 
  • Menjaga stamina tubuh : 1 lembar daun diminum setiap hari 
  • Penghangat badan : 5 lembar daun diminum setiap hari 
  • Lemah syahwat : 3-10 lb daun diminum setiap hari. 
Sumber:Direduksi dari dephut.go.id pada Artikel Kesehatan Keluarga

Daun Binahong untuk Obat Penyembuhan Berbagai Penyakit Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Aswan Blogger